Professor Unhas Kunjungi SPALTRA

Jumat, 1 Desember 2023 SMAN 4 Luwu Utara mendapatkan kehormatan dikunjungi oleh seorang professor perikanan Unhas. Beliau adalah Prof. Dr. Ir. Abdul Haris, M.Si., guru besar Fakultas Perikanan dan Kelautan Universitas Hasanuddin Makassar.

Kejadian luar biasa ini adalah dalam rangka sosialisasi Fakultas Perikanan dan Kelautan Universitas Hasanuddin Makassar kepada seluruh siswa Kelas XII SMAN 4 Luwu Utara, yang sebentar lagi sudah akan tamat meninggalkan bangku SMA.

Prof. Haris ditemani oleh Dr. Fahrul, S.Pi., M.Si. yang juga merupakan dosen di Fakultas yang sama. Beliau berdua hadir di tengah-tengah siswa kelas XII untuk menjelaskan secara lebih detail tentang FIKP Unhas.

Dalam pengantarnya, Prof. Haris sempat meneteskan air mata saat menjelaskan tentang sejarah masa sekolah beliau yang penuh dengan lika-liku. Beliau menamatkan SD di SDN 178 Bone-Bone (SD Center), dilanjutkan ke MTs. Muhammadiyah Bone-Bone yang menurut beliau sudah hampir mati sekolahnya pada saat itu.

Selepas MTs., beliau melanjutkan ke SMAN 1 Masamba, dengan tinggal di gubuk-gubuk di samping sekolah.

Kisah perjuangan beliau diceritakan agar bisa memberi motivasi kepada siswa-siswi agar tetap bersemangat melanjutkan kuliah.

Satu pesan beliau kepada siswa kelas XII, bahwa salah satu hal terpenting untuk mampu sukses dalam bangku kuliah adalah tentang kemampuan beradaptasi. Beliau berpesan agar setiap siswa belajar giat untuk dapat menggapai mimpi-mimpinya. (Red)

Fakultas Perikanan dan Kelautan biasanya menawarkan program-program studi yang terkait dengan ilmu perikanan, kelautan, dan sumber daya laut. Beberapa program yang mungkin ditawarkan oleh fakultas ini melibatkan studi tentang biologi ikan, ekologi perairan, manajemen sumber daya perikanan, teknologi perikanan, dan isu-isu lingkungan laut.

Fakultas semacam ini biasanya berusaha untuk menghasilkan lulusan yang memiliki pemahaman mendalam tentang ekosistem laut, keberlanjutan perikanan, dan kontribusi mereka terhadap pengelolaan sumber daya laut yang berkelanjutan.

Check Also

Alumni Podcast Series : Mengejar Mimpi ‘Nguli’ di Luar Negeri

Ayo ikuti webinar motivasi yang menghadirkan salah satu alumni terbaik SMAN 4 Luwu Utara yang …